News  

Pemuda Muhammadiyah Cilacap Vaksinasi Jamaah dan Warga

Peserta vaksinasi di PKU Sampang, Cilacap mendapatkan bingkisan dari Ketua Tim Pengerak PKK Cilacap, Teti Rohatiningsih, Sabtu (11/9/2021). (doc)

CILACAP – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Cilacap, memberikan dukungan terhadap program vaksinasi warga. Unsur pimpinan memutuskan untuk menggelar vaksinasi bagi warga Kecamatan Sampang, Cilacap. Kegiatan tersebut digelar di Pusat Kesehatan Umat (PKU) Sampang, Sabtu (11/9/2021).

Pimpinan PKU Sampang, Affif Melli Rahman, SKep Ners MM, mengatakan, vaksinasi ini sebagai wujud dukungan seluruh Pemuda Muhammadiyah Cilacap terhadap penanganan Covid19. Pemuda memfasilitas warga dan jamaah Muhammadiyah untuk bisa divaksin.

“Sasarannya jamaah (muhammadiyah) dan warga. Kita kerja sama dengan pemerintah melalui kades (kepala desa),” ujar Afif.

Dia mengatakan, PDPM mendapatkan vaksin dari Pemerintah Kabupaten Cilacap untuk dipakai kegiatan tersebut. Dan dari PDPM lalu menunjuk PKU Sampang sebagai lokasi dan penyelenggara vaksinasi bagi warga setempat. Jumlah dosis vaksin cukup untuk 300 peserta dari warga setempat dan jamaah Muhammadiyah.

“Ada 300 peserta dari jamaah dan warga,” kata dia.

Menurutnya, kesadaran jamaah Muhammadiyah dan warga Cilacap sudah sangat bagus. Terbukti, warga selalu memadati kegiatan vaksinasi di berbagai tempat. Termasuk kegiatan yang diadakan di PKU Sampang itu. Hanya saja, warga kerap kali terkendala untuk bisa mendaftarkan diri melalui aplikasi.

“Belum semua bisa mendaftarkan diri lewat aplikasi. Kalau kesadaran sih sudah sangat tinggi,” katanya.

Kesadaran warga ini muncul karena sosialisasi pemerintah dan dilakukan secara gencar. Hal serupa juga dilakukan pihak terkait. Selain itu, ada beberapa perintah atau aturan tertentu yang mewajibkan warga untuk ikut vaksin. Misalnya, penerima bantuan tertentu harus sudah divaksin dengan menunjukkan bukti. Vaksinasi juga menjadi salah satu persyaratan bagi warga yang ingin melanjutkan pendidikan, atau bepergian ke luar kota.

“Sosialisasi yang gencar dari pemerintah membentuk kesadaran warga,” kata Afif yang juga menjabat sebagai Bendahara PDPM Cilacap itu.

Di tempat yang sama, Bupati Cilacap, Tatto Suwarto Pamuji mengapresiasi atas dukungan PDPM Cilacap. Peran aktif PDPM Cilacap ini bisa mempercepat target jumlah warga yang divaksin.

“Saya ucapkan terimas kasih kepada Pemuda Muhammadiyah Cilacap dan PKU Sampang. Dengan kegiatan ini, warga bisa terlayani dengan baik,” kata Bupati.

Peserta vaksinasi berkesempatan mendapatkan bingkisan dari Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Cilacap, Teti Rohatiningsih. Dia hadir bersama Bupati Cilacap untuk memantau langsung kegiatan tersebut. (*)