Bisnis  

Stasiun Jeruklegi Mulai Layani Penumpang Kereta

Penumpang kereta mulai naik dari Stasiun Jeruklegi, Cilacap, Rabu (1/3/2023). Stasiun Jeruklegi sudah di reaktivasi sejak Februari 2023. (doc)

CILACAP – Stasiun Jeruklegi, resmi mulai layani penumpang kereta, Rabu (1/3/2023). Untuk sementara, stasiun ini melayani 1 perjalanan KA Kutojaya Selatan dengan rute Stasiun Kutoarjo tujuan Stasiun Kiaracondong.

Stasiun Jeruklegi di Cilacap, akan “hidup kembali” dan bisa menjadi lokasi naik dan turun penumpang kereta api. Tepatnya pada 1 Maret 2023. Keputusan ini agar warga Cilacap lebih mudah untuk melakukan perjalanan menggunakan kereta api.

Keberadaan Stasiun Jeruklegi, sempat mati suri selama 11 tahun. Selama itu, tidak ada satupun kereta yang berhenti untuk menaikan atau menurunkan penumpang. Hingga masyarakat di pusat kota, harus bergantung pada Stasiun Kroya yang tetap beroperasi.

Dengan reaktifasi atau langkah agar Stasiun Jeruklegi bisa hidup kembali, maka penumpang tidak lagi terlalu bergantung dengan Stasiun Kroya.

Kereta Kutojaya Selatan tiba di Stasiun Jeruklegi pada pukul 12.12 dan berangkat 12.26 menuju Kiaracondong. Sementara arah sebaliknya, jam kedatangan kereta dari Kiaracondong di Jeruklegi pukul 02.56 dan berangkat kembali 03.05.

“Kembali beroperasinya Stasiun Jeruklegi melayani penumpang, bertujuan untuk mengakomodir permintaan masyarakat Cilacap sekaligus memudahkan dan memberikan pilihan moda transportasi KA kepada masyarakat khususnya di sekitar Stasiun Jeruklegi, dimana sebelumnya apabila masyarakat Jeruklegi yang berkeinginan menggunakan moda transportasi KA harus menuju stasiun Maos atau Cilacap,” jelas Vice President PT KAI Daop 5 Purwokerto, Daniel Johannes Hutabarat, Rabu (1/3/2023).

Untuk reaktivasi Stasiun Jeruklegi, PT KAI Daop 5 Purwokerto telah melakukan sejumlah persiapan. Seperti mempersiapkan Check-in Counter (CIC), pintu boarding dan menyediakan fasilitas pendukung lainnya. Seperti areal parkir, ruang tunggu, toilet, mushola dan lainnya.

“Kembali berhentinya kereta api di stasiun Jeruklegi, akan dapat memberikan alternatif moda transportasi sekaligus memberikan kemudahan transportasi yang nyaman, aman dan tepat waktu bagi masyarakat,” tegasnya. (*)